6 Manfaat Melakukan Product Branding dan Strategi Melakukannya

oleh Ibnu Ismail Ditinjau Baskara Aji | Jul 30, 2024 | Marketing

source envato.

Promo Gabung Beta Program

Jalin loyalitas dengan pelanggan mu.

Join Beta Program

Saat ini, product branding menjadi salah satu elemen penting dalam strategi marketing guna menciptakan identitas unik bagi suatu produk di pasar.

Product branding tidak hanya tentang desain logo atau kemasan produk, tetapi juga tentang persepsi pelanggan terhadap value dan kualitas produk Anda.

Lantas, bagaimana strategi efektif dalam melakukan product branding? Baca terus artikel ini hingga selesai untuk mendapatkan jawabannya.

Pengertian product branding

Pengertian product branding

ilustrasi product branding. source envato

Elise Dopson dalam artikelnya yang dirilis Shopify, product branding adalah proses menciptakan identitas unik untuk suatu produk dengan menggunakan berbagai elemen, seperti nama, logo, desain, dan marketing message.

Tujuan utama dari product branding adalah untuk membedakan produk tersebut dari produk kompetitor dan membangun image yang kuat di benak konsumen.

Dengan branding yang efektif, sebuah produk dapat menjadi lebih mudah dikenal dan diingat oleh konsumen, serta dapat menimbulkan asosiasi positif yang akan meningkatkan loyalitas dan kepercayaan terhadap produk tersebut.

Product branding tidak hanya tentang tampilan visual saja, tetapi juga tentang persepsi dan pengalaman konsumen terhadap produk tersebut.

Hal tersebut dilakukan dengan menyampaikan values, keunggulan, dan manfaat produk secara konsisten melalui berbagai channel komunikasi.

Jadi, product branding memainkan peran penting dalam strategi marketing dan pengembangan produk, karena pendekatan ini mampu menciptakan ikatan emosional antara produk dan konsumennya, serta mempengaruhi keputusan pembelian konsumen.

Baca juga: Branding: Pengertian, Manfaat dan Strategi Melakukannya

Manfaat melakukan product branding

Manfaat melakukan product branding

ilustrasi product branding. source envato

Manfaat melakukan product branding sangatlah banyak dan dapat memberikan dampak positif dalam jangka waktu yang panjang. Nah, berikut ini adalah beberapa manfaatnya:

1. Meningkatkan product recognition

Product branding yang efektif akan membuat produk tersebut lebih mudah dikenali oleh konsumen.

Elemen visual seperti logo, warna, dan desain kemasan yang konsisten akan membantu membedakan produk tersebut di pasar yang penuh dengan persaingan.

Pengakuan yang tinggi ini akan memudahkan konsumen untuk mengingat dan memilih produk Anda di antara banyak pilihan lainnya.

2. Membangun kepercayaan dan loyalitas pelanggan

Dengan branding yang kuat, pelanggan akan cenderung memiliki kepercayaan yang lebih tinggi pada produk Anda. Image positif yang dibangun melalui branding dapat menciptakan asosiasi yang baik, seperti kualitas tinggi dan keandalan.

Kepercayaan ini, pada akhirnya nanti akan meningkatkan loyalitas pelanggan yang lebih besar, di mana mereka akan kembali membeli produk Anda dan merekomendasikannya kepada orang lain.

3. Diferensiasi dari kompetitor

Dalam lingkungan pasar yang sangat kompetitif, memiliki produk yang terlihat dan terasa unik sangatlah penting.

Product branding akan mampu membantu menciptakan identitas yang mampu membedakan produk Anda dari kompetitor.

Diferensiasi ini tidak hanya akan membantu menarik perhatian pelanggan, tetapi juga akan memberikan alasan bagi mereka untuk memilih produk Anda daripada produk kompetitor.

4. Meningkatkan product value

Branding yang efektif dapat meningkatkan persepsi nilai produk Anda. Pelanggan biasanya akan mau membayar lebih untuk produk dengan branding yang kuat karena mereka mengasosiasikan produk tersebut dengan kualitas dan prestise yang lebih tinggi.

Hal tersebut tentunya dapat meningkatkan margin keuntungan dan memberikan posisi harga yang lebih baik di pasar.

5. Mempermudah rilis produk baru

Branding yang sudah dikenal dan disukai oleh konsumen akan memudahkan Anda dalam merilis produk baru.

Pelanggan yang sudah memiliki hubungan baik dengan brand Anda akan lebih terbuka untuk mencoba produk baru yang Anda tawarkan.

Hal tersebut akan menenakan risiko dan biaya marketing yang Anda perlukan untuk memperkenalkan produk baru  Anda ke pasar.

6. Meningkatkan efektivitas strategi marketing

Dengan branding yang jelas dan konsisten, semua kegiatan marketing akan menjadi lebih terarah dan efektif. Marketing message yang konsisten akan memperkuat image brand dan membuat kampanye Anda lebih mudah diterima oleh konsumen.

Selain itu, branding yang kuat juga dapat meningkatkan hasil dari strategi digital marketing, seperti SEO dan media sosial, karena brand yang sudah dikenal akan lebih mudah ditemukan dan disebarluaskan.

Melalui product branding yang baik, Anda tidak hanya dapat meningkatkan pengenalan dan kepercayaan konsumen, tetapi juga menciptakan keunggulan kompetitif yang berkelanjutan di pasar.

Baca juga: 6 Keunggulan Memiliki Brand Voice yang Kuat dan Cara Mengembangkannya

Strategi melakukan product branding

Strategi melakukan product branding

ilustrasi product branding. source envato

Mengembangkan strategi product branding yang efektif memerlukan pendekatan yang terencana dan komprehensif. Nah, berikut ini adalah strategi efektif dalam melakukan product branding:

1. Penelitian dan analisis pasar

Langkah pertama dalam menjalankan strategi product branding adalah melakukan riset pasar yang mendalam. Contohnya seperti memahami target audiens, kebutuhan dan preferensi mereka, serta menganalisis kompetitor.

Data tersebut akan menjadi dasar untuk mengembangkan brand identity yang relevan dan menarik perhatian pelanggan.

2. Menentukan brand identity

Setelah memahami pasar, langkah selanjutnya adalah menentukan brand identity Anda, seperti memilih nama produk, desain logo, warna, dan elemen visual lainnya yang akan Anda gunakan secara konsisten.

Brand identity ini harus mencerminkan core values produk dan perusahaan, serta membedakannya dari produk kompetitor.

3. Pengembangan brand message

Brand message adalah inti dari komunikasi brand Anda dengan audiens. Pesan tersebut harus jelas, konsisten, dan mencerminkan kepribadian serta nilai-nilai brand Anda

Brand message harus dibuat untuk menarik perhatian target audiens dan mengomunikasikan manfaat utama produk secara efektif.

4. Konsistensi di semua channel komunikasi

Konsistensi adalah kunci penting dalam branding. Pastikan semua elemen branding, mulai dari logo hingga marketing brand, digunakan secara konsisten di semua channel komunikasi Anda.

Contohnya seperti di situs web, media sosial, iklan, kemasan produk, dan materi promosi lainnya.

Konsistensi ini akan membantu Anda dalam memperkuat pengenalan brand dan membangun kepercayaan pelanggan.

5. Pengalaman pelanggan yang terintegrasi

Strategi product branding yang sukses tidak hanya fokus pada elemen visual dan pesan, tetapi juga pada pengalaman pelanggan secara keseluruhan.

Pastikan setiap contact point dengan pelanggan, mulai dari pembelian hingga layanan after sales, mampu mencerminkan values dan kepribadian brand Anda.

Pengalaman positif yang konsisten ini dapat meningkatkan loyalitas pelanggan dan memperkuat image brand Anda.

6. Aktivitas marketing dan promosi

Lakukanlah campaign marketing yang kreatif dan terukur untuk memperkenalkan dan memperkuat posisi brand Anda di pasar.

Caranya bisa dengan menjalankan iklan online dan offline, kampanye media sosial, email marketing, dan kegiatan promosi lainnya.

Gunakanlah data dan analytic untuk mengukur efektivitas kampanye dan melakukan penyesuaian yang diperlukan.

7. Kolaborasi dan kemitraan

Membangun kemitraan dengan brand lain yang memiliki nilai dan audiens serupa dapat memperluas jangkauan dan pengaruh brand Anda.

Berkolaborasi dengan influencer atau tokoh terkenal juga dapat meningkatkan visibilitas dan kredibilitas brand Anda di mata konsumen.

8. Evaluasi dan penyesuaian

Branding adalah proses yang harus dilakukan secara kontinyu. Untuk itu, lakukanlah evaluasi secara rutin terhadap strategi branding Anda untuk menilai efektivitasnya.

Gunakan juga feedback dari pelanggan dan data kinerja untuk melakukan penyesuaian yang diperlukan.

Berusahalan untuk tetap responsif terhadap perubahan tren pasar dan preferensi konsumen agar brand Anda bisa tetap relevan dan kompetitif.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda bisa menciptakan strategi product branding yang efektif, membangun brand yang kuat, dan mencapai kesuksesan jangka panjang di pasar.

Baca juga: 9 Manfaat Brand Exposure dan Cara Meningkatkannya

Penutup

Pada artikel di atas, kita telah mengetahui bersama tentang berbagai manfaat dan strategi product branding yang dapat membantu Anda dalam menciptakan identitas yang unik dan kuat di pasar.

Dengan memahami pentingnya product branding dan menerapkan strategi yang tepat, Anda bisa meningkatkan product recognition, membangun kepercayaan konsumen, serta menciptakan keunggulan kompetitif secara kontinyu di pasar.

Mengintegrasikan strategi branding yang efektif dengan program loyalitas pelanggan seperti yang ditawarkan oleh Bliss dapat membawa hasil yang lebih optimal.

Program loyalitas pelanggan dari Bliss didesain khusus untuk memperkuat hubungan dengan pelanggan melalui berbagai insentif dan manfaat eksklusif.

Dengan memberikan rewards atas kesetiaan pelanggan, Bliss akan membantu Anda memperkuat brand image dan meningkatkan retensi pelanggan.

Jika Anda ingin merasakan sendiri bagaimana Bliss dapat meningkatkan strategi branding dan program loyalitas Anda, kami menawarkan kesempatan untuk mencoba Bliss secara gratis.

Bagaimana caranya? Anda cukup mengisi form yang telah kami sediakan pada link ini.

Referens:

Artikel Terkait

Bergabung dengan Bliss Sekarang

Jalin hubungan yang lebih baik dengan pelanggan Anda, tingkatkan kesuksesan dan keuntungan pada bisnis Anda